Puisi Kosmologi Mutakhir Karya Sitor Situmorang

air terjun
kesan luar skala
akuarel.

Gejolak -
bumi
terhimpit mastodon.

Dataran
menggelegar
sepi.

Hutan
beku di cakrawala
waktu.

Angin -
di atasnya
pohon.

Di bekas rimba
gubuk
berasap.

Kerak bumi
bertudung
rumput kering.

Padang
lebuh
terpencil.

Di atas lahar
banjir
menangis.

Traktor bingar
menyeringai
raksasa.

Tinggal angin -
hujan -
matahari -

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama