Puisi Tiada Karya Joko Pinurbo

Tiada pengembara yang tak merindukan
sebuah rumah, bahkan jika rumahnya hanya ada
di balik iklan yang ia baca di perjalanan.

Tiada rumah yang tak merindukan seorang ibu
yang murah berkah, bahkan jika ibu tinggal ada
di bingkai foto yang mulai kusam.

Lebih baik punya ibu daripada punya rumah,
kata temanku yang rumahnya konon baru enam
sementara sosok ibunya belum juga ia temukan.

Ya lebih baik punya keduanya, kata saya,
dan entah mengapa air matanya leleh perlahan.

(2003)


Sumber: "Puisi: Tiada (Karya Joko Pinurbo)", https://www.sepenuhnya.com/2018/03/puisi-tiada.html.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama