Puisi Aviasi Karya Taufiq Ismail

Sebuah heli melayang-layang
Pada siang yang panas
Di langit ibu kota

Berjuta mata memandang
Tengadah ke atas
Tak lagi bertanya-tanya

Setiap kita jumpa di jalan
Sejak jam lima tadi pagi
Tak ada yang bimbang lagi
Telah kita lumpuhkan urat nadi
Sepi dan tegang di jalanan.

(1966)


Sumber: Tirani dan Benteng (1993).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama