senja jatuh di laut, yayang
senja jatuh di laut
malam ini ada kasih ada sayang
cemara pada meliuk, yayang
dan buih dicakup ditayang
biarkan, biarkan
tapi jangan lepas ini di geladak dan di daratan
kapal di tambatan kini juga kita bebaskan
(Pintubesar, 26 Februari 1958)
Sumber: Yang Tak Terbungkamkan (1959).
senja jatuh di laut
malam ini ada kasih ada sayang
cemara pada meliuk, yayang
dan buih dicakup ditayang
biarkan, biarkan
tapi jangan lepas ini di geladak dan di daratan
kapal di tambatan kini juga kita bebaskan
(Pintubesar, 26 Februari 1958)
Sumber: Yang Tak Terbungkamkan (1959).